Walikota Erman Safar Tertarik Datangkan Bus Bandros Ala Bandung

    Walikota Erman Safar Tertarik Datangkan Bus Bandros Ala Bandung
    Bandros (Bandung Tour On Bus).

    Bukittinggi – Wali Kota Erman Safar mengatakan tertarik mendatangkan Bus Bandros seperti yang ada di Bandung.

    Seperti diketahui, Bandros adalah singkatan dari Bandung Tour On Bus. Semacam bus wisata yang diresmikan Ridwan Kamil pada 2014 silam.

    Bandros digunakan untuk keliling kota. Modelnya seperti trem tempo dahulu dengan warna yang mencolok dan menarik.

    Transportasi ini jelas cocok sekali di daerah perkotaan, terutama di Bukittinggi.

    “Salah satu program kami di 2024 adalah wisata terintegrasi, ini (Bandros) merupakan salah satu referensi, ” ungkap Erman Safar, dikutip dari laman instagramnya, Rabu 21 Juni 2023.

    Menurut Erman, bus ini yang akan membawa wisatawan ke beberapa desa wisata di Bukittinggi.

    “Ini salah satu mobil yang akan kita pakai untuk wisata terintegrasi, ” ujar Wako Erman.

    Dikutip dari wikipedia, Bandros memiliki kapasitas sekitar 25 orang. Bagi pengunjung yang naik ke bus, dikenakan tarif Rp 20 ribu sekali jalan.(").



    bukittinggi sumatera-barat
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    Dinas Koperasi UKM dan Tenaga Kerja Gelar...

    Artikel Berikutnya

    Sekretariat DPRD Kota Bukittinggi Kunker...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Banyak Kalangan Berharap Kasus Karen Diputus Hakim Berdasarkan Keadilan dan Ketuhanan yang Maha Esa
    Satgasud PAM VVIP KTT World Water Forum Amankan Wilayah Udara Bali
    Dandim 1715/Yahukimo Kunjungi Koramil 1715-03/Kurima Untuk Mengecek Perencanaan dan Persiapan Renovasi Kantor Koramil Kurima

    Ikuti Kami